Rabu, 11 Mei 2011

Situs Warisan Dunia UNESCO Terbaru

Foto-foto milik UNESCO

Inilah enam Situs Warisan Dunia terbaru menurut UNESCO yang ada di Asia Pasifik.

Australia

Pemerintah Inggris membangun penjara-penjara ini pada akhir abad 18 dan 19. Beberapa situs tersebut mengingatkan Australia pada masa lalu kelam mereka saat banyak orang dari Eropa datang terikat dengan rantai, divonis dengan hukuman 'pemindahan' atas kejahatan seperti pencurian sampai pembunuhan. Dari 11 situs yang terdaftar oleh UNESCO, lima ada di Tasmania, termasuk Port Arthur, yang berfungsi sebagai institusi penghukuman sampai 1877.

Cina

Terletak di Provinsi Henan, Monumen Bersejarah Dengfeng tersebar di sekitar Gunung Song, pusat pemujaan agama Tao. Ada 13 struktur bangunan dan situs kuno, termasuk Kuil Shaolin, tempat lahirnya Buddhisme Zen dan kung fu; Akademi Songyang, salah satu pusat pembelajaran tertua di Cina; dan Kuil Songyue, tempat berdirinya pagoda bata tertua di Cina.

India

Jantar Mantar di Jaipur adalah observatorium bersejarah terbesar dan tertua yang ada di India. Keseluruhan bangunan ini terbuat dari batu lokal dan marmer. Dibangun pada awal 1700 oleh Maharaja Jai Singh II, peralatan di situs ini mengukur dan memprediksi peristiwa-peristiwa astronomi dengan ketepatan luar biasa. Yang paling menarik adalah Samrat Yantra, jam matahari setinggi 27 meter (masih akurat sampai dua detik) dan dua cekungan yang memungkinkan pengamat mengikuti pergerakan bulan.

Korea Selatan



Desa Hahoe dan Yangdong, keduanya di Provinsi Gyeongsang Utara, terpilih sebagai perwakilan utama budaya klan bersejarah di Korea. Rumah-rumah para kaum aristokrat yang terjaga dengan baik dan tertata, ruang belajar, dan akademi-akademi mencerminkan budaya Konfusius dari Dinasti Joseon; keindahan gunung-gunung yang mengelilinginya, padang rumput dan sungai yang menginspirasi banyak ode oleh para penyair dari abad 17 dan 18. Tradisi tarian topeng masih hidup sampai sekarang sejak 500 tahun lalu.

Sri Lanka

Terletak 2500 mdpl, kawasan Dataran Tengah terpilih sebagai Situs Warisan Dunia UNESCO ke-delapan dari Sri Lanka karena nilai ekologisnya. Daerah pegunungan itu, yang meliputi tiga kawasan lindung, memiliki ekosistem unik. Pohon-pohonnya yang melingkar dan 'cebol' berbeda dari ketinggian pepohonan di hutan dataran rendah di sekitarnya. Hutan pegunungan ini menyimpan kekayaan flora dan fauna, termasuk mamalia yang nyaris punah, seperti langur (monyet kecil) berwajah ungu, loris Dataran Horton, dan leopard Sri Lanka.

Vietnam

Dibangun oleh Dinasti Ly pada abad 11, Benteng Kekaisaran Thang Long adalah pusat pemerintahan Vietnam selama 800 tahun. Benteng ini kemudian dibangun ulang oleh dinasti-dinasti penerusnya, dan diambil alih oleh Prancis pada 1888 yang kemudian menambahkan banyak bangunan pra-kolonial. Pada 2002, saat penggalian untuk pembangunan gedung parlemen yang baru, ditemukan 11 fondasi istana, sekitar 4 meter di bawah permukaan tanah, sisa-sisa pengadilan Dinasti Ly. Penggalian situs arkeologis yang masih terus berlanjut ini diprediksi sebagai yang terbesar di sejarah Asia Tenggara.

sumber :

Kuil Buddha di Gunung Sorak

Sekitar satu setengah jam berkendara dari Seoul, Korea Selatan, adalah Gunung Sorak yang indah menenangkan. Wilayah Gunung ini menawarkan pemandangan yang memukau dan sejumlah jalan pendakian untuk pencinta alam, dan di kaki gunung terdapat berbagai macam kuil Buddha dari berabad-abad. Berikut adalah beberapa foto pemandangan dari kaki gunung, menampilkan lanskap hijau yang lebat, warna warni patung penjaga (kiri, baris ketiga) dan air mancur ajaib (kanan, baris kedua). Pastikan untuk datang kembali minggu depan karena kami akan membawakan lebih banyak foto-foto tersebut, kali ini dari puncaknya Gunung Sorak!



sumber :

Jatuh Cinta Pada Pulau Jeju

Selama beberapa generasi, Pulau Jeju adalah tujuan utama penduduk Korea Selatan untuk berbulan madu. Inilah lima alasannya.



Terletak di lepas pantai Korea Selatan, Jeju-do menerima ribuan pelancong dan pasangan bulan madu.

Penerbangan langsung dari kota-kota besar seperti Tokyo, Osaka, Beijing dan Shanghai (dan dari bandara domestik Korea Selatan) serta persyaratan visa yang mudah semakin menjadikan Jeju tujuan menarik.

Terdapat taman nasional semitropis dengan luas 224 km persegi dan pantai yang penuh dengan air terjun.

Luas Jeju tiga kali lebih besar dari Seoul, tapi hanya setengah juta orang yang tinggal di sana. Akibatnya pulau ini terasa sepi sekaligus santai. Meski Anda tidak sedang berbulan madu, namun berlibur di Jeju akan membuat anda merasa seperti itu.

1. Puncak tertinggi di Korea Selatan

Gunung api Hallasan yang sedang tidur mencapai ketinggian 1950 meter di atas permukaan laut, tapi Anda bisa mendakinya dan turun lagi dalam sehari jika berangkat pagi. Hindari awan hujan di musim panas dan datanglah pada musim semi saat azalea berbunga, atau saat warna-warna musim gugur muncul atau malah musim dingin untuk melihat salju.

Hallasan adalah cagar biosfer UNESCO. Di dalamnya terdapat danau kawah, tanaman pegunungan, burung pematuk, bajing, kupu-kupu dan serangga. Banyak klub pecinta alam secara reguler mendaki jalur-jalur di sini dan melihat 368 gunung api parasit.

Hallasan National Park. www.hallasan.go.kr/english/. Tel: +82 64 713 9950.

2. Tuba lava

Satu lagi taman geologi UNESCO, Gua Manjang (Manjang Cave) memiliki panjang 8 kilometer dan Anda bisa berjalan sedalam 1 kilometer melihat terowongannya yang menyeramkan.

Terbentuk dari lahar yang mendingin, gua ini gelap, dingin, kadang sempit dan licin karena air. Di pojok-pojoknya terdapat kelelawar. Ini jelas bukan tempat bagi Anda yang takut ruang sempit.

Gunakan bus dari Terminal Bus Antarkota Jeju menuju Jocheon (local road 1132) dan turun di Pintu Masuk Manjanggul; dari sana ambil bus shuttle atau jalan kaki 20 menit. Tel +82 64 783 4818.


3. Patung kakek

Jeju sangat bangga dengan angin, batu dan perempuan-perempuan mereka. Bebatuan di sini unik karena terbentuk dari muntahan lahar. Sekitar 90% dari permukaan batunya adalah jenis basalt.

Tembok batu ini melindungi lapangan terbuka dari badai. Sekitar tahun 1750, untuk menakut-nakuti para penyerang, tukang batu mulai memahat “patung kakek” (dolharubang) yang menyeramkan. Patung ini berbentukphallus yang mirip dengan patung-patung di Easter Island.

Ada 45 patung yang masih berdiri — tapi jangan tertiru dengan yang replika. Batu-batu ini adalah simbol budaya kuno yang unik tentang dewa-dewa dan legenda rakyat.

Tengok patung-patungnya di sekeliling pulau dan cari tahu lebih lanjut di Jeju Stone Park.

4. Perempuan penyelam

Pada zaman ketika para pria Jeju menghilang selama berminggu-minggu di kapal nelayan mereka, harus ada yang tetap tinggal dan mengangkuti batu supaya makanan tersedia di rumah.

Karena padi tak mau tumbuh di pulau yang keras dan berangin ini, perempuan pun belajar menyelam untuk mencari gurita, abalone, kerang, cumi dan rumput laut. Kini, para perempuan laut perkasa ini (haenyo) bisa menyelam 10-20 meter tanpa alat bantu, dan menjadi terkenal seantero Korea Selatan.

Rata-rata haenyo ini berusia 65 tahun. Beberapa orang masih menyelam hingga usia 80 tahun dengan pakaian selam. Anda bisa melihat mereka bekerja di seluruh pulau termasuk Pantai Jungmun, Seogwipo.

Haenyeo Museum. 3204 Hado-ri, Gujwa-eup, Jeju. Tel. +82 64 710 7779. Dari Terminal Bus Ekspres Jeju, ambil bus rute 1132 menuju Saehwa atau Seongsan dan turun di Menara Peringatan Anti-Jepang Jeju Haenyeo (60 menit).


5. Pantai-pantai indah

Pantai Jungmun: Sapuan pemandangan pasir, laut biru dan tanaman hijau merambat. Letaknya tepat di belakang kolam renang ala Vegas yang terdapat di kompleks mega-hotel Lotte World. Ia dilengkapi dengan tebing palsu, perahu kayuh berbentuk angsa dan kincir angin Belanda.

Kecuali ketika musim panas, pantai indah ini kosong. Pantai-pantai lain yang bisa dinikmati untuk berenang atau berselancar adalah Teluk Emerald, Gwakiji, Hamdoek, dan Shinyang.

Pantai Jungmun, Seogwipo, terletak di selatan, sekitar satu jam dari Kota Jeju.


sumber :

http://id.travel.yahoo.com/jalan-jalan/77-jatuh-cinta-pada-pulau-jeju?cid=today


Biaya Penyaringan CO2 Dunia Terlalu Mahal

New Jersey – Teknologi guna menghapus karbon dioksida (CO2) dari atmosfer untuk memperlambat perubahan iklim yang disebabkan manusia, secara ekonomi tak bisa diatasi selamaberdekade.

Laporan American Physical Society ini berdasarkan analisa teknologi ‘Direct Air Capture’ (DAC). DAC memanfaatkan bahan kimia guna menyerap CO2 di udara terbuka, mengonsentrasinya kemudian menyimpannya di bawah tanah dengan aman.

Pemimpin analisa Robert Socolow dari Princeton University menemukan, strategi ini dirasa jauh lebih mahal dibanding strategi untuk mencegah adanya emisi CO2.

"Manusia seharusnya tak menyebarkan CO2 ke atmosfer agar biaya yang diperlukan kelak tak besar,” ungkap profesor teknik mekanik dan aerospace itu.

Untuk mendapat perubahan yang signifikan, sumber CO2 harus diapus, lanjutnya. “Kita harus membuat rencana penghentian emisi CO2 di tiap pabrik batubara dan gas alam di Bumi,” ujar Socolow.

Socolow mengaku, teknologi yang ia kembangkan memang bisa menghapus CO2 dari udara. Namun teknologi ini bukanlah alternatif penghentian pabrik secara langsung.

Faktor Yang Menyebabkan V-Belt Menjadi Tidak Tahan Lama

Umumnya umur pemakaian v-belt pada Scooter Matic adalah 15.000 - 20.000 km. Apabila sebuah v-belt bertahan lebih lama, biasanya v-belt akan putus tanpa ada tanda-tanda sebelumnya. Selain karena usia pemakaian yang lebih, ada beberapa hal menjadi penyebab putusnya v-belt dan semuanya bisa dideteksi kalau anda ingin berkerja sedikit lebih keras.
]Berikut bagian-bagian yang perlu dicermati oleh pengguna maupun pemilik Scooter Matic.


1. Lihat bagian dalam atau bagian bergigi dari v-belt. Tanda-tanda mau putus biasanya terdapat retakan-retakan. Kalau tidak ada, bisa juga tekukan yang terjadi pada v-belt.

2. Di sisi samping v-belt, sudutnya terlihat lebih ramping atau lebih tajam ketimbang v-belt standar. Itu menandakan v-belt sudah aus akibat gesekan dengan puly. Jika sudah aus v-belt akan menimbulkan suara berisik di rumah CVT, seperti rantai yang kendur, itu dikarenakan v-belt bergesek dengan tutup CVT.

Pengaruh yang ditimbulkan dari dua poin di atas adalah, akselerasi awal biasanya terjadi selip dan seperti gas yang diputar namun tenaga tidak sesuai putaran mesin.

3. Pemakaian ukuran ban yang tak lazim, misalnya 140/80-14. V-belt membutuhkan tekanan lebih besar untuk menggerakkan roda. Inilah yang mengakibatkan v-belt cepat aus. Selain itu, tenaga yang besar akibat pemakaian ban yang cukup lebar juga membuat v-belt cepat aus.

4. Rute perjalanan yang panjang setiap harinya akan membuat daya tahan v-belt berkurang dan membuatnya cepat putus. Misalnya, sekali jalan puluhan kilometer tanpa istirahat ditambah macet. Walau pemakaian masih sekitar 10.000 km, v-belt bisa saja tiba-tiba putus.

Untuk mengantisipasi semua itu terjadi, tidak ada salahnya bila dilakukan pengecekan setiap bulannya untuk menghindari hal-hal yang tidak kita inginkan. [g'fm/timBX]






sumber :

Cara Mudah Menghubungkan Laptop/PC Ke TV

Terkadang kita mungkin sering lupa dengan hal-hal yang sangat sederhana seperti menghubungkan laptop atau komputer dengan televisi di rumah. Sederhana tapi tidak semua orang tahu bagaimana caranya, supaya kita bisa melihat foto atau video dari laptop ke HDTV. Jadi ini lah cara yang cepat untuk menghubungkan laptop atau komputer ke televisi :

1. S-Video :

Mungkin ini adalah cara yang paling umum, selain kabel S-Video yang murah dan mudah didapatkan juga hampir setiap televisi yang ada di bumi ini mempunyai S-Video port. Tinggal memastikan apakah laptop dilengkapi dengan S-Video port. Ada dua jenis kabel S-Video, 4 pin dan 7 pin. Kebanyakan laptop dan komputer dilengkapi dengan 7 pin port, jadi jika TV anda hanya 4 pin, maka cara ini tidak akan bekerja.

2. VGA :

Jika anda mempunyai HDTV, makan lebih baik jika menggunakan kabel VGA. Cara ini memberikan gambar yang lebih baik daripada S-Video dan kabelnya pun sama-sama murah. Biasanya anda hanya akan menemui VGA port pada HDTV jadi tidak berlaku untuk tipe TV yang biasa.

3. DVI :

DVI adalah Digital Visual Interface, dengan "digital" menjadi kata kunci di sini. Signal digital akan memberikan kualitas yang lebih baik lagi dari S-Video dan VGA. Komputer atau Laptop anda memerlukan DVI konektor dan TV anda haruslah HDTV. Dan ini tidaklah murah, memerlukan biaya antara $40-$80.

4.HDMI :

Menggunakan HDMI akan memberikan kualitas yang terbaik sejauh ini. Namun mungkin tidak banyak komputer atau mungkin tidak ada yang mempunyai HDMI port. Tapi anda bisa menggunakan kabel DVI ke HDMI. HDMI bekerja cukup baik dengan DVI.

5. Scan Converter Box :

Cara terakhir yang terlintas adalah dengan melibatkan scan converter box, dimana mengkonversi sinyal VGA menjadi S-Video atau komponen video.


sumber :

http://www.blackxperience.com/index.php?page=inntechtips-detail&ittid=40

Memeriksa Masalah Suara Pada Komputer

Komputer merupakan alat multimedia yang juga multifungsi. Kita bisa mendengarkan MP3, menonton video, mengedit video, juga berselancar di dunia maya. Dan hal yang paling menggangu adalah jika tidak ada suara yang keluar dari komputer anda, tidak terdengar start up music, lagu, film, sama sekali tidak ada suara. Mungkin kita bisa melakukan beberapa hal agar suara tersebut bisa kembali terdengar.

1. Muted Sound.
Memeriksa apakah suara dalam keadaan mute (bisu). Ini sangat mudah karena anda bisa click speaker icon dan melihat apakah kotak "mute" ditandai atau tidak. Juga periksa speaker komputer, apakah berfungsi dengan baik atau justru volume kontrolnya dalam keadaan mati.

2. Periksa sumber tenaga
Periksa apakah speaker sudah tercolok dengan benar atau mungkin kabel jakc-nya sudah mulai kendur.

3. Troubleshooting step.
Coba ganti speaker anda dengan headphones, jika headphones tersebut berfungsi dengan baik maka permasalahan ada pada speaker anda. Dan untuk laptop mungkin permasalahan ada pada internal speakers.

4. Periksa default playback device anda.
Kembali pada control panel sound panel (pada Win XP bernama "Sound and Audio Devices" dan pada Vista dan Win 7 bernama "Sound") dan pastikan "playback device" anda sudah tepat.

5. Periksa audio drivers installation.
Pada "Device Manager" periksa aturan untuk "sound, video and games controllers". Jika tidak terinstall dengan benar, anda mungkin perlu untuk mendownload driver dari pabrikan audio card yang anda pakai.

sumber :

Sabtu, 07 Mei 2011

Cegah Virus Di Komputer Anda

Di Indonesia masyarakatnya mulai keranjingan dengan gadget yang bermacam model dan style, mudah mendapatkannya dengan berbagai variasi harga dan kualitas. Tapi tidak mengetahui bagaimana virus itu masuk melalui perangkat gadget yang anda miliki seperti PC tablet, PD, Iphone dan ponsel lainnya, untuk itu perlu mencegah gadget USB terjangkit virus hingga mungkin piranti gadget anda tidak dapat digunakan sama sekali. Lakukan pencegahan berikut ini sebagai antisipasi awal pada piranti anda.

1. Selalu lakukan scan antivirus.
Kita tidak pernah tahu komputer atau perangkat yang terhubung pada piranti gadget kita terjangkit virus atau tidak oleh sebab itu selalu terbiasa untuk melakukan scan antivirus terlebih dahulu, apalagi jangan sembarangan piranti gadget kita terhubung dengan komputer di warnet karena bisa dibilang disanalah gudangnya virus bila para pemilik warnet tidak melakukan rutinitas scan virus di komputernya.

2. Jangan sembarangan mendownload file
Kebiasaan memburu file atau musik melalui piranti gadget kita yang terkoneksi internet menjadi salah satu virus masuk bisa jadi spyware atau adware masuk dengan cara mengunduh sembarang file, untuk pencegahan pilih sumber aplikasi mengunduh yang jelas atau over the air yaitu provider ponsel atau piranti gadget anda menyediakan aplikasi server untuk kebutuhan pengunduhan file yang dibutuhkan.

3. Instal antivirus
Selalu pasang antivirus saat membeli perangkat gadget anda, atau tanyakan tentang antivirus yang cocok untuk gadget yang anda pilih kepada pemilik toko atau provider gadget sehingga ada referensi yang lebih baik untuk lakukan instal antivirus.

4. Lakukan Imunisasi
Selain memasang antivirus bukan berarti aman dengan kondisi piranti gadget anda, lakukan juga imunisasi pada piranti, hal ini bertujuan mencegah dari ancaman malware, contohnya aplikasi autorun.inf yang berjalan secara otomatis maka lakukan pencegahan dengan lakukan aplikasi yang banyak disediakan seperti USB Virus Scan dengan begitu dapat mendeteksi dan membuang langsung bila ada indikasi malware.

5. Lakukan backup data
Pencegahan berikutnya bisa lakukan dengan cara mengbackup kontak telepon, data penting lainnya yang tersimpan di piranti gadget anda. atau dengan lakukan layanan online untuk membackup data di ponsel atau piranti gadget.

6. Jangan sembarangan terima file
Jangan asal terima file atau data dari orang yang tidak kenal karena ada aplikasi mengirim pesan atau bluetooth yang sekaligue dapat mengirimkan adware ke ponsel atau piranti gadget.

Semoga tips ini menjadi pencegahan awal untuk piranti gadget anda, sehingga bukan hanya membeli saja setidaknya anda mengetahui apa yang harus di lakukan untuk pencegahannya bila terjadi sesuatu pada piranti gadget anda.

sumber :
http://www.blackxperience.com/index.php?page=inntechtips-detail&ittid=44

Tips Cermat Memilih Laptop

Saat ini perkembangan teknologi informasi semakin berkembang dan pesat. Sumber informasi melalui internet juga menjadi faktor utama yang mendukung perkembangan teknologi. Termasuk didalamnya ialah keberadaan laptop yang memudahkan kita dalam melakukan aktivitas di dunia maya sebagai pengganti komputer. Selain bisa dibawa kemanapun, dengan laptop aktivitas kita akan dimudahkan disamping bentuk yang simpel dan berbagai macam fitur yang ditawarkan oleh laptop itu sendiri.

Perkembangan jejaring sosial serta kebebasan orang untuk mengakses internet via wifi di ruang publik seperti mall, cafe, sekolah, kampus dan area internet lainnya mendorong orang untuk membeli laptop. Perlu diketahui banyak ragam dan jenis, tipe serta merk yang ditawarkan oleh produsen laptop dengan berbagai fitur-fitur yang menarik, oleh sebab itu kita harus cermat memilih laptop sesuai dengan kebutuhan kita mengingat laptop bukanlah barang yang murah. Berikut beberapa hal yang harus diperhatikan ketika hendak membeli sebuah laptop :

1. Tentukan kegunaan dan fungsi laptop jika anda akan membelinya, pastikan apakah laptop nantinya berfungsi untuk mengajar, membuat program, mendesain, bermain game, sebagai developer sistem, aktivitas diluar kantor, atau kegiatan ringan seperti browsing dan chatting. Ada beberapa yang harus dicermati menurut fungsinya :
- Jika laptop hanya digunakan untuk penunjang sarana mengajar seperti hanya untuk pengetikan, pengolahan data, office program yaitu word, powerpoint, presentasi dan lain-lain, maka sebaiknya laptop memiliki prosessor intel celeron dan RAM 128 MB keduanya sudah dapat memadai aktivitas tersebut.
- Jika anda seorang programmer, desain grafis atau gamers sejati yang harus diperlukan laptop yang menitikberatkan pada kartu VGA (Video Graphics Array) dan memori yang handal. Gunakan laptop dengan kemampuan lebih tinggi dapat memilih dengan teknologi multi core dan berarsitektur 64 bit.
- Laptop untuk seorang developer biasanya menggunakan aplikasi software developing oleh sebab itu membutuhkan resource yang cukup tinggi, selain disarankan untuk menggunakan teknologi multi core dan arsitektur 64 bit anda harus mempertimbangkan prosessor dan memori yang memiliki spesifikasi sangat tinggi karena aplikasi dan developing memiliki tools yang sangat banyak memakan memori.
- Laptop hanya untuk dibawa berpergian, kegiatan mobile, melakukan aktivitas sehari-hari seperti kegiatan browsing, chatting, sebaiknya lebih memilih laptop para perangkat yang mampu bertahan lama seperti pada umur baterai, beban berat laptop, ukuran layar, dan fitur internal koneksi seperti modem, bluetooth, kabel data, WiFi serta webcam.

2. Pilihlah laptop dengan merk yang sudah terkenal atau branded, hal ini juga dapat menjadi referensi karena biasanya merk identik dengan kualitas yang ditawarkan oleh pembeli.

3. Mencari referensi harga, hal ini dapat dilakukan dengan cara browsing atau website toko yang menyediakan situs untuk layanan online dalam menentukan harga, fungsinya untuk menyesuaikan dengan dana dan kebutuhan laptop yang diinginkan. Selain itu sebagai tolak ukur saat membeli laptop.

4. Pertimbangkan layanan purna jualnya, hal ini mengingatkan anda yang perlu diperhatikan dan dipertimbangkan sebagai masukan bila laptop ingin di jual kembali dan mengganti spesifikasi lebih baik lagi dari sebelumnya. Yang perlu diperhatikan yaitu layanan garansi, tempat service resmi serta tempat yang memiliki jaringan layanan luas. Kemudahan memproleh spare part sehingga kita dapat mengantisipasi apabila sewaktu-waktu terjadi sesuatu dengan laptop kita dan mudah mendapatkannya, lalu harga jual bekasnya pun tetap tinggi dengan memilih laptop merk terkenal sehingga jika dijual kembali akan tetap tinggi.

Itulah beberapa yang harus dicermati bagi kita yang akan memilih dan membeli laptop, sehingga tidak menyesal jika barang kita beli nantinya mengecewakan kita sendiri. Semoga tips ini bermanfaat bagi anda yang ingin membeli laptop.

sumber :
http://www.blackxperience.com/index.php?page=inntechtips-detail&ittid=48

Memaksimalkan Fungsi Scroll Mouse

ika kalian pengguna komputer, pasti sudah tidak asing lagi dengan yang namanya mouse. Mouse adalah salah satu pendamping setia dari komputer. Hampir semua jenis mouse memiliki 3 buah tombol. Tombol kiri, tombol kanan dan tombol scroll yang ada di tengah. Untuk tombol scroll biasanya hanya di gunakan untuk melakukan scrolling halaman, baik pada saat berinternet maupun mengerjakan sesuatu dengan komputer kita. Padahal ternyata sebenarnya..ada beberapa fungsi penting dan tersembunyi dari tombol scroll mouse yang bisa anda manfaatkan. Berikut akan kami ulas beberapa hal yang bisa anda gunakan dengan memanfaatkan tombol scroll mouse yang sering dilupakan :

1. Menutup tab browser dengan cepat
saat berinternet dengan membuka tab-tab browser dan ingin menutupnya, biasanya hal yang dilakukan adalah mengarahkan kursor mouse ke tanda X yang ada di kanan atas untuk menutup tab tersebut. Kalian bisa lebih cepat menutup tab browser dengan menggunakan scrool mouse. Caranya adalah sebagai berikut :
Tekan scroll mouse di tab browser agan di manapun lokasinya..maka browser akan tertutup dengan cepat. Cukup klik scroll mouse di bagian manapun tab browser anda. Menghemat waktu bukan ?

2. Membuka tab baru
saat browsing dan ingin membuka link di tab baru, maka biasanya kalian akan melakukan klik kanan link tersebut dan memilih menu “open in new tab” . Kalian bisa lebih cepat melakukannya dengan cara klik link tersebut menggunakan scroll mouse. Cukup tekan scroll mouse di link yang agan inginkan, maka link tersebut akan otomatis terbuka di tab baru. Sangat menghemat waktu.

3. Membuka kumpulan link bookmark sekaligus
Jika memiliki situs – situs favorit yang sering agan kunjungi atau ingin agan kunjungi setiap hari, maka biasanya agan melakukan klik di satu per satu link situs tersebut di bookmark. Namun ternyata ada cara yang lebih cepat yaitu dengan melakukan klik di folder bookmark dengan scroll mouse. Maka secara otomatis semua link-link situs favorit di folder tersebut akan terbuka seluruhnya secara otomatis. Tidak perlu lagi membuka satu per satu, karena jika bookmark agan berjumlah banyak akan memakan banyak waktu. Scroll mouse mempercepat semuanya.

4. Scroll otomatis dokumen atau halaman yang sedang agan buka
Jika membuka sebuah halaman situs atau sebuah dokumen yang panjang di program – program seperti Word, Excel, Adobe reader, firefox atau explorer, maka untuk melakukan scrolling, biasanya cukup memutar scroll mouse dengan jari. Namun jika halaman tersebut panjang sekali maka akanmembuat jari jadi capek . Untuk menghindari hal itu, cukup klik dan tahan sebentar tombol scroll mouse. Maka akan masuk di fitur autoscroll dimana kalian bisa menggerakkan dan melakukan scrolling halaman yang sedang dibuka hanya dengan sedikit menggerakkan mouse tanpa harus memutar – mutar tombol scroll.

sumber :
http://www.blackxperience.com/index.php?page=inntechtips-detail&ittid=54

5 Alasan Untuk Membeli iPad

Banyak dari kita telah jatuh cinta dengan iPad. Perangkat ini memiliki bentuk tampilan yang hampir serupa dengan iPod Touch dan iPhone, hanya saja ukurannya lebih besar dan memiliki fungsi tambahan seperti yang ada pada sistem operasi Mac OS X. Untuk jutaan pengikut setia-nya, iPad adalah segalanya, melakukan semua fungsi gadget, menggantikan GPS, pembaca ebook dan iPod, semua jadi satu, serta satu lagi mudah untuk dibawa kemana-mana. Jadi, mengapa kita menginginkan sebuah iPad?? bahkan gadget yang satu ini tidak muat dlam saku kita.

iPad diperkenalkan pertama kali oleh Steve Jobs, CEO dari Apple Inc. dalam Apple Special Event yang di Yerba Buena Center for the Arts, San Fransisco, Amerika Serikat, tanggal 27 Januari 2010. Ketika pertama kali melihatnya, mudah untuk mengabaikan iPAd sebagai sebuah perangkat gadget karena iPad memiliki badan yang bongsor, Namun setelah dipikir-pikir ada beberapa alasan untuk mempertimbangkan membeli sebuah iPad. Berikut adalah 5 keunggulan yang membuat kita harus memiliki iPad :

1. Fun Gadgets
Pada iPad terdapat keyboard pada layarnya, tapi bukan sembarang keyboard. Keyboard dock ini membuat iPad menjadi mesin pengolah kata, menjadi pilihan alternatif selain laptop untuk menyelesaikan pekerjaan Anda. Tidak hanya itu dari keyboard ini kita bisa langsung menghubungkan dengan kamera digital hingga menjadi portofilio gambar berjalan.

2. Movies-for hours
Menggunakan iPad berarti kita bisa leluasa untuk menonton film karena baterainya kuat hingga 10 jam.

3. Games
iPad memiliki layar 9,5 inch. Bayangkan bila Anda memainkan Fingerzilla pada layar seluas ini, anda tak akan kehilangan satu moment pun. Selain daripada itu, game manapun akan menjadi lebih hidup ketika diaplikasikan pada iPad.

4. Customizable Home Page-With Shortcuts
Home page iPad benar-benar disesuaikan. Anda dapat mengubah latar belakang, menentukan ikon untuk menampilkan dan membuat jalan pintas ke situs favorit Anda.

5. It Does Everything our iPhone Does, Only Bigger
Ok. Jadi inilah alasan mengapa kita ragu untuk membelinya, namun itu juga alasan kita menginginkannya. Tapi jangan lupakan bahwa iPAd berfungsi sama dengan iPod, sehingga kita dapat mendengarkan musik terbaru sambil browsing dan membaca ebook.

Apple juga menyediakan berbagai macam aksesori tambahan untuk iPad yang dapat dibeli secara terpisah oleh penggunanya. Aksesori tambahan untuk iPad tersedia mulai dari keyboard dock, iPad case, iPad camera connection kit, iPad dock, iPad 10W USB power adapter, iPad dock connector to VGA adapter, Apple wireless keyboard, headphone, earphone hingga composite dan component AV cable.

sumber :
http://www.blackxperience.com/index.php?page=inntechtips-detail&ittid=56

Merawat Laptop Dengan Baik


Artikel sebelumnya kita disuguhkan dengan tips memlilih laptop yang baik, sudahkah anda memiliki laptop setelah menimbang dan memilih yang cocok buat anda yang membeli laptop sebagai fasilitas kerja. Setelah memiliki laptop kita harus dapat merawatnya dengan baik hal ini berkaitan dengan keawetan dari laptop itu sendiri.

Berikut beberapa langkah yang dapat menjadi referensi anda yang telah memiliki laptop untuk merawat laptop sesuai dengan kebutuhan, hal ini tergantung kepada seberapa sering menggunakan atau beraktivitas di depan laptop. Perawatan ini perlu diperhatikan bagi pengguna sehingga dapat mencegah kerusakan yang menyebar ke piranti lunak di dalamnya yang sangat rentan terhadap guncangan atau benda cair misalnya. Ikuti beberapa langkah berikut ini :

1. Saat memulai dan dan selesai menggunakan pastikan pada permukaan rata serta tidak terkena dengan sinar matahari langsung sehingga sirkulasi udara pada komponen bisa lancar. Jauhkan dari medan magnet yang kuat. Kebiasaan kita yang menggunakan laptop saat berada di atas tempat tidur juga harus dihindari karena itu menyebabkan sirkulasi udara terhambat.

2. Bersihkan secara berkala layar LCD usahakan dengan menggunakan cairan pembersih khusus untuk laptop, gunakan lap atau tisu dengan permukaan yang lembut yang tidak menyebabkan gorengan atau bercak di layar atau casing laptop.

3. Usahakan jika kita sedang menggunakan laptop hindari mengkonsumsi makanan yang menyebabkan rempah atau sisa makan terjatuh di sela-sela keyboard yang agak sulit untuk dibersihkan, untuk mengakalinya coba alaskan keyboard protector dengan bahan transparan sehingga menghindari hal tersebut.

4. Jika baterai ingin awet lebih baik baterai yang sudah terisi penuh saat pengisian segera dilepaskan tidak terhubung oleh listrik, kemudian usahakan saat menggunakan baterai pada laptop habis benar sehingga dapat melakukan proses pengisian kembali dengan baik.

5. Getaran pada laptop dapat menjadi problem utama kerusakan, untuk menghindari itu jauhi laptop dari pengeras suara, misalnya speaker aktif serta sumber getaran lainnya. Ketika memindahkan laptop dalam keadaan terbuka peganglah bagian bawahnya jangan angkat pada bagian layar LCD.

6. Jangan meletakkan benda berat pada latop saat posisi tutup, usahakan dalam bepergian menggunakan tas laptop.

7. Jika laptop mempunyai masalah jangan mencoba untuk membongkar sendiri sebaiknya serahkan ke service center atau mempergunakan garansi saat membeli, saat ingin mempergunakan garansi di service center jangan merusak segel yang terdapat di dalam komponen laptop biasanya service center tidak akan menerima klaim kerusakan pada laptop.

8. Simpan dengan baik master program bawaan laptop karena sewaktu-waktu akan dibutuhkan kembali terutama driver yang digunakan oleh laptop. Selain itu gunakan software yang tidak mengandung virus dan hindari semaksimal mungkin virus masuk ke laptop serta terus lakukan update antivirus sebagai pencegahan awal.

Tips Membersihkan CPU

Perawatan secara berkala terhadap PC dapat memberikan pengaruh yang signifikan atas usia pakai PC itu sendiri, bukan semata debu dan kotoran yang akan selalu bertambah didalam casing PC yang perlu dibersihkan melainkan beberapa part mekanik yang juga perlu dilumasi dengan pelumas. Terlebih pada PC-PC yang digunakan pada kantor, warnet, dan tempat-tempat lain yang menuntut PC bekerja secara terus-menerus. Berikut langkah-langkah dalam membersihkan PC :

1. Memutus arus listrik, Lepas semua Kabel yang terhubung dengan sumber listrik dan peripheral lain, semisal keyboard, mouse, monitor dan printer. Pastikan tak ada lagi kabel menuju CPU.

2. Bersihkan Power Supply Unit (PSU), Power Supply yang kotor karena debu dapat membuat temperatur didalam Power Supply melonjak, terlebih bila kipas yang ada didalam PSU bergerak lamban karena kotor oleh debu dan tak terlumasi dengan baik. Lepaskan kabel PSU yang menuju Mainboard, lepaskan baut-baut yang mengikat PSU pada Casing, Bila masa garansi PSU anda telah berakhir maka tak perlu ragu untuk membuka penutup PSU, langkah ini akan mempermudah anda membersihkan PSU, bersihkan seluruh debu dengan kuas kecil yang lembut dan tiup dengan kompresor bertekanan rendah atau dengan alat peniup (blower). Semprot bearing pada kipas dengan WD40, teteskan minyak pelumas pada bearing kipas. Pasang kembali tutup body PSU.

3. Bersihkan Ram, Harddisk, CD ROM. Lepas semua komponen tersebut dari dudukannya. Bersihkan debu yang menempel pada permukaan komponen-komponen tersebut. Khusus untuk RAM, perhatikan kaki-kaki konektor yang berwarna keemasan, bila warna kakinya terlihat kurang mengkilap, bersihkan dengan penghapus pensil, dan lihat hasilnya, kaki-kaki konektor RAM akan mengkilat, kondisi ini akan memperbaiki kualitas hantaran antara RAM dengan Mainboard.

4. Bersihkan Mainboard. Tampak yang tersisa di casing mungkin hanya tinggal Mainboard. Lepaskan seluruh baut yang mengikat Mainboard dengan Casing, lakukan secara hati-hati agar mata obeng tidak merusak mainboard. Bersihkan Mainboard dari debu yang menempel dengan kuas secara perlahan dan hati-hati. Perhatikan slot-slot konektor seperti slot untuk RAM, PCI, PCI-ex dan lainnya, pastikan tak ada debu yang menyelinap didalam slot-slot tersebut. Bersihkan pula permukaan belakang mainboard.

5. Bersihkan Heatsink Procesor. Bagian ini adalah bagian yang sangat beresiko. Lepaskan pengikat Heatsink dengan Mainboard. Angkat perlahan Heatsink dari dudukannya, biasanya Thermal paste yang ada dibawah permukaan heatsink akan merekat erat dengan procesor, bila terasa sulit untuk mengangkat heatsink dari dudukannya, lakukan dengan memutar-mutar heatsink secara perlahan. Setelah heatsink terlepas, bersihkan kipas dari debu dan lumasi bearing kipas seperlunya. Bersihkan sisa-sisa Thermal paste pada permukaan Heatsink.

6. Bersihkan Procesor, lepaskan procesor dari dudukannya, bersihkan sisa thermal paste yang melekat, dan pastikan tak ada debu yang menyelinap pada dudukan procesor.

7. Bersihkan casing. Setelah tak ada peripheral yang tersisa didalam casing, bersihkan semua bagian casing dari debu, bila diperlukan, gunakan cairan pembersih serbaguna yang banyak terdapat di toko-toko serba ada.

8. Merakit kembali. Setelah semua bersih, pasang kembali semua komponen. Dimulai dari pemasangan procesor, beri thermal paste secukupnya jangan terlalu banyak, pastikan seluruh permukaan procesor tertutupi secara tipis oleh thermal paste. Lanjutkan dengan memasang seluruh komponen dengan urutan terbalik ketika membongkarnya.

9. Running Test. Hidupkan PC dan perhatikan process yang berjalan, pantau suhu procesor dan pastikan seluruh kipas berfungsi.

sumber :
http://www.blackxperience.com/index.php?page=inntechtips-detail&ittid=57

Merubah Ponsel Symbian Jadi BlackBerry

Anda pengen memiliki layanan BlackBerry? tapi belum ada uang untuk membeli BlackBerry. Jangan khawatir, berikut ini terdapat trik untuk membuat ponsel Anda merasakan kehebatan layanan BlackBerry. Caranya mudah dan gampang kok, apakah anda penasaran untuk mencoba? cekidoott...

1. Download dan install aplikasi Blackberry Connect ke ponsel. Aplikasi bisa didapatkan dari usinesssotware.nokia.com/blackberry_downloads.php. Pastikan firmware dan software ponsel anda sesuai dengan versi aplikasinya.

2. Setelah terinstal, aktifkan aplikasi ini dan lakukan registrasi di menu options-Register now.

3. Cek status registrasi anda dari menu messaging-inbox. Sementara, untuk mendapatkan informasi umum (general info), tinggal geser tab ke kanan. Namun jika anda belum mendapatkan info pendaftaran, sebaiknya ulangi proses registrasi kembali.

4. Sekarang tinggal cara mengetahui PIN dan nomor IMEI ponsel. Caranya masuk ke menu general info layanan Blackberry connect. Geser ke kanan – general – service indo – device info.

Nah, di bagian atas tampilan menu inilah PIN Blackberry connect anda berada, tinggal gunakan dan anda pun siap untuk menerima push email.


sumber :
http://www.blackxperience.com/index.php?page=inntechtips-detail&ittid=58

Tips Perawatan Berkala Pada Kamera DSLR

Hampir perangkat elektronik yang beredar berbasis teknologi tinggi dengan perangkat gadget berbagai kemampuan dan fitur lainnya, termasuk kamera saat ini pecinta fotografi baik pemula maupun profesional makin berkembang apalagi dengan para pemula yang baru membeli kamera digital SLR. Perawatan kamera DSLR ini sangatlah penting bagi pemula untuk menambah awet kamera akan maupun setelah digunakan.

Awalnya pemilik kamera DSLR biasanya begitu perhatian dengan gadget ini, tapi karena kesibukan bisa saja kita mengabaikannya. Oleh sebab itu, DSLR nayatanya butuh perawatan yang baik dari si empunya. Berikut beberapa hala yang harus diperhatikan dalam kamera DSLR :

1. Perhatian terhadap bodi kamera
Kamera DSLR yang utama adalah bodi kamera karena merupakan bagian terluar yang menonjol dan sering digunakan, untuk itu bersihkan bagian luar bodi dengan kain lembut serta gunakan blower untuk menyingkirkan debu yang nempel pada bagian disetiap bodi. Setelah itu menggunakan blower brush untuk kotoran yang agak sulit dibersihkan, perhatikan juga bagian dengan me-lock up mirror ke atas jika ingin memblower bagian sensor tap ingat bagian sensor adalah bagian yang sangat sensitif jangan sembarang jika anda tidak paham betul.

2. Perawatan lensa
mempunyai lensa dengan berbagai ukuran jangan sekali-kali menyentuh bagian optik lensa dengan menggunakan jari hal itu akan menimbulkan bekas, untuk itu gunakan selalu filter pelindung serta pakai lens hood. Jika tidak digunakan selalu perhatikan bagian lensa tutup lensa sehingga setidaknya dapat mengurangi debu menempel hingga terjadi jamur, bersihkan lensa dengan menggunakan blower untuk menyingkirkan debu setelah itu gunakan lens brush lalu lens cloth jika terdapat noda pada lensa.

3. Baterai
Untuk perawatan dari bagian baterai tidak terlalu menyulitkan hanya saja jangan mencharger batarai secara berleihan, cabut segera jika sudah penuh serta jika kamera tidak digunakan cabut baterai untuk tidak menimbulkan kelembaban dan gunakan baterai original.

4. Memori Card
Jika tidak digunakan sebaiknya memori card dilepas dan tempatkan pada tempatnya, untuk mengindari kerusakan akibat debu yang menempel serta terhindar dari benda bermedan magnet, hal ini dilakukan untuk lebih awet dalam menggunakan kartu memori.

5. Penyimpanan kamera
Kamera seperti DSLR itu harus disimpan dalam udara sejuk untuk terhindari dari kelembaban, atau jika mempunyai dana lebih perlu memiliki drybox yaitu wadah yang mampu mengatur kelembaban dalam menyimpan kamera DSLR. Atupun cara yang mudah dengan menyimpan dalam kantung plastik berklip serta berikan silica gel didalamnya taruh ditempat kering serta sejuk dan jauhkan dari benda bermagnet.

Semoga tips untuk merawat perangkat gadget anda seperti kamera DSLR yang anda miliki dapat awet, sehingga dapat digunakan kembali. Lakukan perawatan pada kamera DSLR anda secara berkala, kalau memang mengalami kerusakan yang cukup parah sebaiknya serahkan kepada ahlinya untuk menghindari kerusakan yang lebih parah.

sumber :
http://www.blackxperience.com/index.php?page=inntechtips-detail&ittid=59

Tips Merawat Flash Disk

Cara penyimpanan data dahulu masih menggunakan disket, sebuah medium penyimpanan magnetis bulat yang tipis dan lentur serta dilapisi lapisan plastik. yang kapasitasnya biasanya paling umum 1.44 MB, tapi perkembangan alat penyimpanan semakin berkembang dari mulai digunakannya CD dan DVD tidak lupa flash disk menjadi tempat penyimpanan data yang memenuhi kebutuhan teknologi saat ini.

Beragam bentuk serta kapasitas yang ditawarkan hal ini sesuai dengan kebutuhan personal jika menggunakan flash disk ini, bagi seorang fotografer atau pekerjaan lainnya yang membutuhkan kapasitas memori besar yang dahulu hanya 1.44 MB sekarang dengan flash disk data memuat hingga 32 MB sampai 8 GB. Adapun harganya pun menyesuaikan dengan kapasitas yang dimiliki, oleh sebab itu perlu merawat secara intensif karena berharganya data yang tersimpan di flash disk tersebut.

Berikut beberapa cara untuk merawat flash disk termasuk menggunakan flash disk dengan benar sehingga flash disk umurnya panjang serta awet :

1. Jauhkan Dari Medan Magnet Kuat
Kenapa harus hindari barang yang menimbulkan magnet karena dapat merusak data yang tersimpan dalam flash disk, barang seperti televisi dan handphone sangat tidak baik untuk flash disk oleh sebab itu jangan pernah lakukan penyimpanan flash disk dekat dengan barang tersebut karena barang tersebut medan magnetnya sangat kuat.

2. Hindari terhadap Benda Cair
Untuk tidak mengambil resiko sebaiknya hindari benda cair seperti air hujan disaat kehujanan, walaupun beberapa fitur flash disk menyediakan flash disk yang waterproof tapi tetap saja harus menjaga dari air itu lebih baik dibanding akan ada resiko hilangnya data akibat terkena air.

3. Lakukan Rutin Virus Scan
Lakukan dengan hati-hati sebelum lakukan pemindahaan data dari flsh disk ke PC komputer atau sebaliknya, terlebih dahulu kebiasaan untuk scan flash disk karena sangat riskan jika saat pemindahan data terjangkit virus. Kebiasaan scan virus dengan software anti virus baik untuk flash disk cara pencegahan dini, serta awet panjang umur.

4. Biasakan Proses Eject atau Stop
Pastinya sebelum mencabut flash disk ada opsi untuk lakukan eject flash disk maka dari itu lakukan kebiasaan selalu eject flash disk setelah menggunkannya di PC komputer, hal ini dilakukan untuk mengindari kerusakan flash disk serta dapat mempengaruhi file dan data yang tersimpan didalam jika tidak melakukan proses eject tersebut.

5. Hindari Dari Tempat Panas
Hampir semua barang elektronik kemungkinan memang tidak tahan dari panas termasuk flash disk juga rentan terhadap hawa panas apalagi terkena dampak sinar matahari langsung, jadi usahakan dalam melakukan penyimpanan flash disk terhindari dari sinar matahari tempatkan dalam udara yang sejuk.

6. Hindari dari Goncangan Keras
Sama hal dengan perangkat gadget lainnya pastinya guncangan keras dapat merusak fungsi gadget itu sendiri terkecuali dengan flash disk, oleh sebab itu hindarilah benturan maupun guncangan terhadap flash disk.

7. Pastikan Keadaan Tertutup
Flash disk terdapat socket USB yang menjadi penghubung antara flash disk dengan PC komputer, jangan sampai setelah pemakaian flash disk dalam keadaan terbuka karena udara serta lingkungan dapat mempengaruhi semisal debu dan kotran yang masuk melalui soket USB tersebut.

8. Minimalisir Proses Hapus dan Tulis
Flash disk mempunyai masa usia atau kapan saat tidak bisa digunakan lagi karena masing-masing merek dan flash disk mempunyai usia yang berbeda-beda hal ini juga tergantung pada kualitas, penggunaan, serta perawatan. Biasanya flash disk memiliki 10.000 - 100.000 kali untuk proses hapus dan tulis, oleh sebab itu hindari jika ingin membuka file atau data langsung dari flash disk atau lakukan pengeditan langsung. Sebelumnya pindahkan dahulu ke PC komputer untuk lakukan pengeditan, atau jika terlalu banyak data yang tersimpan dalam flash disk sebaiknya kompress dengan zip.

9. Jangan Pernah Lupa Dan Berilah Gantungan
Kebiasaan jika menggunakan flash disk di warnet atau tempat lainnya selain tempat kita sendiri kadangkala lupa mencabut flash disk alias tertinggal, hindari kebiasaan setelah menggunakannya ditinggal begitu saja karena lupa. Untuk mengatasinya gunakan gantungan untuk flash disk karena bentuknya yang kecil sehingga tampak terlihat dengan baik dengan tali gantungan yang biasa diletakkan dileher.

Semoga tips perawatan flash disk ini dapat bermanfaat setidaknya menjaga flash disk anda dari apa yang harus dihindari, termasuk menjadikan flash disk anda ini usia dan panjang usia.

sumber :
http://www.blackxperience.com/index.php?page=inntechtips-detail&ittid=63

Tips Merawat Layar Sentuh iPad

Perangkat gadget saat ini makin kaya dengan fitur yang amat canggih apalagi kehadiran iPad dan LCD layar sentuh yang membuat ragam teknologi yang ditawarkan menjadi pilihan bagi penggunanya, hampir para produsen teknologi mengusung era baru dunia layar sentuh yang merambah diberbagai ponsel yang berbasis smartphone.

Akan tetapi dengan dunia layar sentuh kita dituntut untuk dapat hati--hati untuk saat menggunakan karena LCD dari iPad dan layar sentuh lainnya merupakan bagian yang paling vital, perlu dijaga dan dirawat dengan baik sehingga dapat menggunakan lebih lama dan terhindar dari kerusakan yang sangat parah nantinya.

Memang belum banyak service center dari suatu provider produk iPad pastikan garansi masih berlaku jika mengalami kerusakan parah, akan tetapi tidak salahnya untuk memberi saran untuk merawat serta menjaga iPad anda. Kebiasaan saat menggunakan iPad bila layar kotor atau berminyak secara tidak sengaja maupun sengaja kebiasaan mengelap layarnya menggunakan kaos atau baju justru hal tersebut memperburuk layar akan terdapat goresan akibat kain kaos atau baju yang kasar maupun partikel debu yang menempel pada layar tersebut.

Untuk itu perawatan yang benar jangan lakukan kebiasaan tersebut gunakan alat khusus dengan penghembus udara atau blower untuk menghilangkan kotoran termasuk menggunakan tisu khusus untuk LCD, sebagai sarannya dapat diberikan stiker protector atau stiker pelindung LCD. Selain itu tingkat rentan terhadap gadget iPad terdapat pada bodynya oleh sebab itu untuk berikan keamanan dari goncangan dapat diberi tas khusus iPad dan pelindung karet.

Sang pemilik juga harus tahu benar bahwa gadget seperti iPad sangat rentan juga terhadap sesuai yang lembab atau panas tinggi tempatkan pada udara yang normal dan sejuk, apalagi saat melakukan charger baterai jangan samapi menunggu baterai mati total baru dicharger, hal tersebut merupakan tindakan yang tidak disarankan. Perhatikan betul indikator baterai termasuk bila sudah full charger segera cabut, jika terjadi over akan berakibat baterai tidak awet.

Perawatan inilah harus berkala yaitu memperhatikan software yang digunakan karena aplikasi tidak dapat digunakan, hal tersebut disebabkan kerusakan software karena crash program ketidaksempurnaan saat mengunduhnya. Untuk itu disarankan untuk para pengguna iPad memiliki akun pribadi disitus resmi Apple, sehingga dapat mengunduh program resmi yang dikeluarkan Apple untuk iPad. Jika terjadi kerusakan pada program dan dianggap parah sebaiknya langsung ke ahlinya dan jika terjadi kerusakan parah manfaatkan kartu garansi diservice center iPad.[dikutip diberbagai sumber.

sumber :
http://www.blackxperience.com/index.php?page=inntechtips-detail&ittid=60

Tips Perawatan Televisi LCD

Pasar membaca kemauan para konsumen terhadap barang elektronik mereka butuhkan. Kebutuhan televisi merupakan salah satu alat hiburan diminati orang banyak sehingga saat ini kebutuhan membeli televisi menjadi sesuatu yang primer. Bagi kita yang ingin membeli atau mempunyai televisi dengan berbagai merk tentunya mendambakan sebuah LCD TV atau TV dengan tampilan layar datar sebagai pilihan utama.

Jika sudah mempunyai televisi LCD bukan berarti tidak membutuhkan perawatan. Teknologi terkini mengarah kepada televisi LCD tidak lagi televisi tabung yang diperjuabelikan. Perawatan televisi LCD mudah saja akan tetapi perawatan ini harus berkala dan diingat selalu untuk menghindari sesuatu yang tidak memungkinkan berikut perawatan televisi LCD :

1. Pada prinsipnya sama dengan perangkat gadget dengan menggunakan layar LCD akan tetapi televisi merupakan kebutuhan yang terkadang setiap hari di tonton, oleh sebab itu perhatikan suhu dan kelembaban udara sehingga jika memungkinkan menggunakan penyejuk udara karena penggunaan produk elektronik salah satunya televisi LCD akan meningkatkan suhu udara.

2. Layar LCD seperti televisi sangat rentang terhadap debu dan cairan sehingga perlu menjaga kebersihan ruangan televisi yang letaknya biasanya diruang keluarga, khusus debu dapat menyebabkan perubahan pada warna serta penurunan kualitas warna oleh sebab itu untuk mencegah sebaiknnya menggunakan screen protector yang biasanya merek tertentu sudah menggunakan screen protektor sebagai tambahan fitur.

3. Untuk membersihkan layar LCD televisi anda gunakan kain yang lembut dan cairan khusus pembersih monitor yang biasa digunakan oleh PC komputer, sebelumnya saat pembersihan pastikan kontak listrik dalam keadaan mati serta jangan pernah langsung melakukan penyemprotan pada layar sebaiknya semprot ke kain lembut supaya tidak berantakan.

4. Lokasi yang tepat untuk televisi LCD biasanya diruang keluarga tapi jika ingin di pindah dilokasi yang lain sebaiknya berhati-hati karena setiap perangkat gadget layar LCD sangat rentan terhadap goncangan termasuk televisi, apalagi terjadi goresan kecil di layar akan menimbulkan gangguan saat menonton sehingga mengurangi kualitas gambar.

5. Jika televisi LCD anda mengalami kerusakan sebaiknya langsung memanfaatkan kartu garansi, jangan pernah membongkar sendiri kerusakan tersebut karena biasanya kalim garansi akan di tolak.

6. Usahakan jauhkan televisi LCD anda dari benda elektronik lainnya yang mempunyai medan magnetik besar sehingga dapay mengurangi kualitas gambar dan tampilan, apalagi terkena langsung dengan sinar matahari.

Tips untuk perawatan televisi LCD ini setidaknya dapat mengingatkan kembali akan barang elektronik berupa televisi LCD dirumah anda, perawatan yang rutin dan semakin awet usia televisi yang digunakan hampir 24 jam non stop digunakan.


sumber :
http://www.blackxperience.com/index.php?page=inntechtips-detail&ittid=62

Tips Perawatan Pada Keyboard

Bila mempunyai perangkat hardware seperti komputer dirumah, kadang kurang diperhatikan karena mungkin sebagian besar aktivitas didepan komputer lebih banyak berada dikantor anda bekerja. Tapi sering kali juga bagian pada hardware komputer seperti keyboard menjadi nomer sekian untuk membeli satu unit perangkat hardware komputer.

Oleh sebab itu lakukan perawatan berkala pada perangkat hardware seperti keyboard yang merupakan nomer sekian padahal perangkat hardware tersebut merupakan bagian dari input device dalam mengoperasikan komputer. Untuk mengetahui bagaimana perawatan dari keyboard berikut tipsnya :

1. Bila anda yang ingin membeli keyboard pastikan beli keyboard yang memiliki branded name dengan begitu merk yang sudah terkenal dijamin reputasinya walaupun tetap kita harus waspada selalu mengkroscek terlebih dulu, apalagi bandrol yang dipatok barang yang mempunyai nama tersebut memang cukup tinggi tapi ini berkaitan dengan kualitas.

2. Periksalah semua sudut keyboard yang terpenting adalah tombolnya carilah yang lunak jika terlalu keras akan menyebabkan jari saat mengetik cepat lelah dan pegal, diperhatikan juga jangan terlalu lunak atau empuk hal ini kadangkala menimbulkan sensitifnya tombol bila tersentuh.

3. Terkadang saat melakukan pembelian kita dihadapkan pada pilihan huruf pada tombol keyboard oleh sebab itu Pilihlah keyboard sesuai jenis huruf yang sering Anda gunakan karena terdapat keyboard dengan huruf Alfabet, Arab, China, dan sebagainya. Ini penting hal ini untuk memudahkan Anda bekerja.

4. Jangan sungan saat anda membeli selalu bertanya untuk kenyamanan anda untuk mengecek setiap tombol pada keyboard dengan menyambungkannya ke komputer ditoko anda sebelum membeli. Hal ini dimaksudkan apakah semua tombol berjalan dengan baik, jika tidak kesempatan untuk mengganti yang lain.

5. Pemilihan warna rasanya juga penting jika kita memilih warna gelap kita tidak mengetahui keyboard kita dalam keadaan kotor atau tidak, hal ini lebih baik mencari warna yang cerah sehingga kita dapat membersihkan keyboard secara berkala. Jika tidak menyukai warna cerah yang mencolok penglihatan anda pilihlah warna agak gelap tidak terlalu cerah.

6. Pilihlah keyboard standar yang anda gunakan apakah untuk game atau perangkat kerja multimedia, biasanya keyboard multimedia memiliki jumlah tombol yang lebih banyak, apalagi bagi kalian yang seorang gamers kebutuhan keyboard menjadi yang terpenting untuk merespon permainan yang dimainkan.

7. keyboard tanpa kabel alias wireless saat ini sangat banyak sebaiknya pilih keyboard wireless hal ini dimaksudkan untuk terlihat rapi sehingga tidak direpotkan dengan kabel keyboard. Kalau juga memilih keyboard sebaik dengan port USB tapi diusahakan kabel tidak terbelit dan tertekuk.

8. Jauhi dan tidak meletakkan sesuatu yang berat di atas tombol keyboard hal ini dapat mengurangi kenyamanan untuk menggunakannya.

9. Hindari keyboard dari percikan air baik kopi debu dari abu rokok maupun kebiasaan makan didepan komputer hal ini yang menyebabkan keyboard selalu kotor, jika masuk ke dalam sela-sela keyboard tentunya menjadi penghambat kinerja keyboard serta menyebabkan kaki-kaki pada tombol terhambat dengan tumpukan kotoran didalamnya.

10. Perawatan dan pembersihan dilakukan secara berkala terutama terhadap sela-sela tombol keyboard gunakan kuas atau air spray, penyemprot udara hal ini untuk lebih detail dalam pembersihannya. Selain itu lakukan pembersihan dilakukan dengan posisi terbalik hal ini untuk memudahkan keluarnya kotoran dari sela-sela tombol.

11. Gunakan pelapis keyboard hal ini untuk mengindari debu dan cairan, selain itu jika tidak digunakan sebaiknya bungkus dengan menggunakan plastik sehingga terhindar dari debu.

12. Sebelum anda melakukan pengetikan didepan komputer sebaiknya bersihkan dahulu keyboard dengan tisu untuk mengindari debu, sebelum itu anda juga harus mencuci tangan sebelum dan sesudah menggunakan hal ini kembali mengindari debu dan bakteri yang menempel di tangan anda.

Dengan beberapa tips ini dapat merubah kebiasaan kita yang makan atau minum didepan komputer walaupun demikian perawatan berkala terhadap keyboard juga harus rutin, jangan sampai sakit karena banyaknya debu dikeyboard. selamat bekerja.

sumber :
http://www.blackxperience.com/index.php?page=inntechtips-detail&ittid=61

Tips Merawat Printer

Kali ini kami mencoba memberikan mengenai tips merawat printer. Beberapa tindakan maksimal bisa kita lakukan untuk mencegah kerusakan seperti cara pakai dan penggunaan yang baik dan benar. Tapi berbicara mengenai kinerja, usia printer ternyata juga turut mempengaruhi hal ini. Berikut adalah tips merawat printer baik yang menggunakan inkjet (tinta cair) maupun printer yang menggunakan cartidge :

1. Penggunaan printer memang tidak dibatasi akan tetapi sebaiknya digunakan secara berkala dan teratur. Jangan biarkan printer tidak digunakan dalam waktu yang cukup lama. Pastikan setiap hari printer harus dapat dipakai untuk mencetak serta pastikan hasil cetakannya sempurna. Usahakan cetakan berimbang dalam hal warna sehingga diharapkan seluruh kepala tinta dapat bekerja semua sesuai dengan warna yang ada, hal ini bertujuan menjaga agar tinta pada seluruh kepala tinta tidak mengering.

2. Jangan biarkan Inkjet dalam keadaan kosong dalam waktu cukup lama lalukan segera pengisian inkjet apabila tinta mulai habis.

3. Dalam melakukan isi ulang khususnya saat melepas cartridge, jangan sampai menyentuh pin CMOS (ditandai dengan gambar telapak tangan yang di silang). Karena CMOS tersebut sangat sensitif dapat berakibat listrik statis yang berasal dari tubuh kita.

4. Gunakanlah merk tinta yang sama saat isi ulang sehingga kualitas warna dan bahan tinta pun sama, kalaupun berbeda pastikan tinta pada cardtridge telah benar-benar habis. Hal ini untuk menghindari menyumbat lubang tinta pada kepala tinta.

5. Saat mencetak untuk lakukan tes maupun print sebaiknya menggunakan kertas baru supaya tidak mengakibatkan macet pada printer. Jika terjadi demikian dapat mengakibatkan kotor dibagian roll printer.

6. Bersihkanlah printer secara berkala dengan menggunakan kuas dan semprotan, saat melakukan pembersihan pastikan printer dalam keadaan mati.

7. Matikan printer sesuai prosedur jangan langsung mencabut kabel listriknya karena pada saat itu system bios printer masih aktif sehingga dapat mengakibatkan system bios error, selain itu mematikan printer dengan mencabut langsung kabel listriknya menyebabkan capping head printer pada printer saat itu mungkin belum pada posisi yang benar.

8. Jika tidak dipakai pakailah pelindung printer agar terlindung dari debu. Jangan pula menutupnya dengan plastik karena udara lembab dapat mempercepat kerusakan printer.

9. Kalau printer Anda sering digunakan jangan membiasakan untuk dimatikan setelah lakukan print biarkanlah printer tetap menyala, hal ini untuk meminimalisir over hit counter pada limit counter Bios.

10. usahakan jangan terlalu sering mencetak gambar atau tulisan yang dipertebal serta kepadatan yang tinggi karena akan memperberat kerja kepala printer yang otomatis akan memperpendek usia head printer.

11. Khusus printer yang menggunakan Infus letakkan tangki tinta infus sejajar dengan Catridge, hal ini untuk menjaga agar tinta tidak mengalir secara langsung ke Catridge pada saat printer tidak digunakan.

sumber :
http://www.blackxperience.com/index.php?page=inntechtips-detail&ittid=64

Teliti Membeli Aki Hybrid Baru


Stater mobil mulai bermasalah, biasanya sekali putar kunci, mesin mobil anda langsung hidup, kini anda hanya bisa mendengar suara crek..crek.crek pada mobil anda. Jangan panik, bila anda berkeyakinan bahwa seluruh perangkat yang berkaitan dengan starter mesin dalam kondisi baik. Maka langkah pertama yang wajib dilakukan sebenarnya adalah memeriksa lampu indikator pada speedometer. Bila ternyata lampu indikator meredup dan bila distarter lampu tersebut terlihat mati serta suara klakson melemah, sudah dapat dipastikan bahwa batterai atau aki mobil andalah yang bermasalah, bisa jadi soak.

Sebenarnya masalah aki soak bisa diatasi dengan cara me-recharge aki tersebut, namun langkah ini dapat dilakukan sebagai solusi sementara, demi kenyamanan dan kelancaran berkendara ada baiknya ganti baterai atau aki tersebut dengan yang baru. Permasalahannya adalah harga aki yang relatif mahal mengharuskan kita untuk teliti saat membeli. Terlebih saat ini untuk aki jenis Hybrid sudah dalam kondisi siap pakai dan terisi akisir saat meluncur dari pabrikan. Ada beberapa hal yang perlu diperhatikan sebelum membeli aki Hybrid baru dari toko.

1. Pertama kali adalah pastikan ukuran ampere aki yang sesuai dengan mobil anda. Kemudian perhatikan pula kemasan atau kardus aki secara seksama, untuk merk tertentu terutama aki Hybrid dalam kemasan luar hanya terdapat logo merk dan jenis aki serta bertuliskan nama pabrik. Tepat dibawah merk dan jenis aki tidak ada penambahan kata-kata lainnya.

2. Setelah anda memperhatikan kemasan dan kode serta jenis aki yang sesuai dengan mobil anda maka selanjutnya adalah perhatikan segel. Jenis aki yang tidak memerlukan penambahan air aki dalam perawatannya atau dikenal built-up, segel terdapat dibadan aki bagian atas. Pastikan segel tersebut dalam kondisi baik dan tidak terdapat catat sedikitpun. Sementara untuk jebis Hybrid buatan lokal, segel hanya pada penutup kardus saja. Pastikan juga bahwa lem penutup kardus serta kardus tersebut dalam kondisi utuh.

3. Langkah selanjutnya anda bisa mengecek tanggal pembuatan dan charge aki tersebut. Jenis aki built-up umumnya terdapat dibagian samping bodi aki, dan terbagi dua yakni tanggal pembuatan atau charge (umumnya baris teratas) dengan tanggal pendistribusian aki tersebut dari pabrik (umumnya baris bawah). Tetapi bila aki produk lokal kenamaan biasanya terdapat dalam kemasan kardus sisi atas dan hanya terdapat tanggal serta bulan charge dari pabrikan. Untuk yang satu ini anda diharuskan lebih kritis dengan menanyakan kepada pihak toko kapan ia menerima barang tersebut, apakah sudah cukup lama? Mengingat proses distribusi dan penjualan relatif memakan waktu, sehingga berdampak pada kadarluarsa.

4. Setelah itu pengamatan anda dapat dilanjutkan menuju kepala aki atau pul. Pastikan dengan seksama bahwa kepala aki dalam kondisi baik, tidak terdapat cacat dan goresan bekas jepitan baut kepala aki. Tujuannya adalah agar anda mengetahui dengan pasti cacat atau goresan tersebut apakah karena terjadi proses charge di pabrik atau karena sudah pernah dipakai. Tentu langkah ini dimaksudkan supaya anda tidak menjadi korban pemalsuan atau rekondisi aki bekas.

5. Setelah anda yakni untuk membayar aki tersebut dan telah terpasang di mobil, jangan lupa bahwa proses perawatan, pemakaian wajar serta sistem kelistrikan normal menjadi penentu usia dan maksimalnya kinerja baterai atau aki. Umumnya dengan situasi tersebut aki mampu bekerja dengan baik selama kurang lebih tiga tahun.


sumber :

http://www.blackxperience.com/index.php?page=autotips-detail&tid=220